Ada banyak sebab mengapa Facebook tidak menampilkan gambar atau salah gambar pada sharing tools pada halaman website. Bisa karena plugin yang kompatibel karena update/belum diupdate.
Jika mengunakan wordpress berikut aturannya:
- Featured image yang di-upload untuk akan menjadi prioritas utama untuk ditampilkan.
- Jika tidak menggunakan Feature Image, maka gambar dalam konten halaman tersebut akan menjadi prioritas kedua.
- Jika tidak ada gambar pada halaman tersebut, maka WordPress akan merekomendasikan blank image transparant.
- Gunakan minimal gambar dengan ukuran 480 px X 480 px
Namun, beberapa kasus terjadinya blank image juga disebabkan pergantian gambar pada featured image. Gambar terbaru tidak terbaca oleh Facebook sampai cache-nya expired.
Untuk mengatasi hal ini, lakukan langkah sebagai berikut:
- Klik https://developers.facebook.com/tools/debug/
- Paste halaman URL yang ingin dikoreksi
Klik tombol Scrape Again (klik hingga dua kali)
Lalu cobalah share di-halaman yang anda ingin dikoreksi tadi.